Postingan

The New Me

HAI !! haloo. akhirnya menulis lagi setelah berhiatus beberapa bulan. mengingat beberapa tahun silam aku pernah menulis di blog ku sendiri, mempertanyakan kapan aku akan menikah.. kapan aku akan mendapatkan jodoh.. sekitar 8 tahun lalu? iya.. pertanyaan itu membungkus pikiranku sendiri. kapan cerita cinta ku bisa berakhir di pelaminan.  tapi, seiring berjalannya waktu, pertanyaan yang tadinya membungkus pikiran ku, terberai dengan sendirinya seiring juga bertambah usia, berkali-kali jatuh bangkit membangun cerita hidupku.. kupikir, mungkin saat itu, sekitar 8 tahun lalu, aku masih sangat muda sekali. jadi, untuk hal pernikahan bagiku indah. belum tentu kenyataannya.. hehe di usia 27 tahun, baru aku melihat kisah pernikahan dari banyak orang yang kukenal, dan hidup mereka malah banyak masalah.  'pernikahan adalah awal perjalanan masalah' begitu kata mereka. melihat banyak kejadian, membuat aku lebih concern dengan hidupku.. dan tidak memperdulikan marriage lagi.  selama itulah

Biarkan Semesta

terkadang, semesta bekerja dengan lucu Yang dikejar, lari Yang diharap, hilang Yang ditunggu, pergi Yang tak di ingin, malah selalu disekitar Kadang, perlu waktu lama untuk kita sadar Sadar bahwa segalanya tidak bisa kita paksakan Perlu waktu lama Untuk bisa mengajarkan diri sendiri Suatu nilai hidup yang bermakna namun menyakitkan Dari sini perlu waktu yang sangat lama untuk sadar Sadar bahwa segala yang kita doakan Mungkin belum tentu orang itu juga mendoakan hal yang sama Atau mungkin sudah saling mendoakan Tapi kalau takdir menyudahi Apa yang kita harapkan pun bisa menghilang Tapi satu hal yang mungkin bisa kudapati hidup bisa saja menjadi indah Jika kita menyerahkan pada semesta Biar saja semesta yang bekerja Secukupnya. Semampunya

HAI

Hai, Yang muncul lagi ke permukaan Tidakkah cukup airmata ini? Hai, Yang mengetuk pintu kenangan Tidakkah kau tahu, sudah terkunci oleh kecewa? Tapi tidak, Tidak untuk celah rindu Masih juga ingin menggerayang pikiran dan hati Menguasai indera-inderaku Merajai jiwa Iya, ini bahagiaku Masih menyimpan rindu meski menahun Menyimpan lukisan memori meski usang terbunuh waktu Hai, Kamu yang pernah menjadi harapan yang aku langitkan Yang tidak bisa dipaksakan selain memohonkan pada Tuhan Yang selalu dalam doa, kuadukan pada Tuhan Atas kebaikan yang tak mampu kubalas Hai, Kamu yang selalu berada dalam semestaku Meski jatuh kembali sebagai hujan Ini aku, Satu manusia yang bersyukur bertemu kamu

SENJAKU

cahaya oranye menyapa langit berubah jingga tapi mengapa hatiku mengabu senjaku, tertutup denting kelabu aku bahagia ketika senjaku datang membuka rasa yang terlampau tinggi mencoba meraih hati aku rindu, pada senjaku tapi sepertinya tak acuh jika ku pandang dari jauh mungkin ini nasibku selalu aku biarkan rindu berbisik lewat celah sore hari menjelang malam berharap sampai di relungmu selalu aku biarkan dukaku menguap lewat angin malam menjelang mentari terbit berharap sampai di pelupuk matamu mengulang seterusnya aku kembali lagi duduk termenung terisak menikmati hari walau tanpa senjaku -CIA- 143

Remuk Hati

Lihat aku, Yang bersimpuh lesu dalam hening Tatkala kau menancapkan belati tepat dijantungku Sakit? Kau lihat aku menangis? Tidak. Ini bukan saatnya, bukan waktunya.  Lihat aku,  Yang terbaring lemah dalam sendu Tatkala kau menyirami api disekujur tubuhku Sakit? Kau lihat aku menangis? Tidak. Ini bukan saatnya, bukan waktunya. Lihat aku, Yang terduduk lunglai dalam diam Tatkala kau menembakkan peluru tajam di kepalaku Sakit? Kau lihat aku menangis? Tidak. Ini bukan saatnya, bukan waktunya. Sekarang lihat aku, Yang tersenyum saat sebuket bunga ditangan Berdiri pedih. Kau lihat aku menangis? Ya! Ini saatnya, dan waktunya. Remuk sudah hati ini. -160819- 23.38

Past (?)

well, i'm back. Sudah lama banget tidak nulis lagi di blog gue ini dikarenakan banyaknya kesibukan dan aktiftas gue. Riweuh euyy... plus juga sih kayak udah lupa gitu punya blog macem gini. Kalo kalian tanya gue udah nikah apa belom ? BELOM gaes. Hahaha masi begini2 aje dan gak pernah juga buat buru2 utk merit juga sih. Lagi pengen nikmatin masa sekarang yang masi lajang, masi mau mengejar karier. Ya kadang sih suka mikir umur makin naek gitu, tapi kalo mikir ngurusin merit dan khidupan after marriage party nya itu lohhh.... suka takut aja. Hahaha Btw, gue ada sempet buka message di fesbuk gitu. Dan menemukan suatu puisi, sebuah tulisan, yang pernah gue tulis untuk seseorang 6 years ago. (Now 2019, itung sendiri aje 6 taon lalu taun brp yak) Daaaaann, jujurrrr ni yaa.. seriusan gue jujurrr... pas gue baca tulisan yang gue bikin sendiri itu, gue baca dan tetibaan nangis. Seriously guys , gue nangis! Disamping emg gue anaknya melankolis, tapi pas baca itu, gue nangis. Entah

It is LIFE

Holaa..haloo.. Woww.. blog ini sudah kutinggalkan setahun.. pas ngecek, untung gak ada sarang laba-laba nya *huehehehe* Sekarang ini sedang menulis sambil selimutan di kamar, dengerin lagu slow, nikmatin hidup sih lebih tepatnya.. mikirin juga 2 tahun lagi udah punya suami atau belum ya? *hahaha* Btw, im 25 right now.. dan masih pengen mengejar cita2 bangett, ya syukur2 kalo ada yang ngelamar.. Sekarang, aku disibukkan dengan kerjaan bermusik.. main wedding, atau reguler di cafe or hotel.. hey, yg butuh entertainment bs hubungin saya! *numpang promo* :p Bagiku , urusan percintaan sekarang gak terlalu penting. Umur 25 adalah umur yang lagi masuk ke fase dimana gak perlu punya temen banyak , pentingin punya pacar.. bagiku sih, cukup teman yang bener2 setia dan emang mau bertemen sama kita.. gak lagi mudah percaya sama orang, umur 25 itu adalah umur yang lagi masuk ke fase dimana mikirin tabungan buat Membahagiakan ortu, fokus sama kerjaan dan karier, gak lagi gampang atur jadwal b